Denah Home Industri Sentra Shuttlecock Serengan
Keterangan:
A: Chelsea, Lisa, & Bersinar Shuttlecock
B: Emy Putra Shuttlecock
C: Adhiatma Shuttlecock
D: Dani Suttlecock
E: Pro Ekstra Shuttlecock
F: Liverpool Shuttlecock
G: Semboja Shuttlecock
H: As-Saff & Mulk Shuttlecock
I: Finna & Karin Shuttlecock
J: DNA Shuttlecock
K: Excist 2D Shuttlecock
L: Ghana Shuttlecock
M: Anisa Shuttlecock
N: T3 Shuttlecock
O: Adinda & Anak Mas Shuttlecock
Awal mula keterampilan membuat shuttlecock di Kelurahan Serengan tidak lepas dari peran warga Kelurahan Tipes, yang lebih dahulu mengembangkan kerajinan ini. Sekitar tahun 1975-an, sejumlah warga Serengan seperti Pak Maridi, Pak Jayadi, dan Pak Sarno mulai belajar langsung dari pengrajin shuttlecock di Tipes. Mereka menjadi generasi awal yang membawa keterampilan ini ke kelurahan Serengan. Salah satu tokoh penting lainnya, Pak Sapto, juga belajar selama hampir satu tahun di Tipes. Awalnya beliau hanya ikut latihan tanpa digaji, hingga akhirnya dipercaya dan mulai bekerja secara penuh. Proses belajar ini kemudian membuahkan hasil ketika keterampilan tersebut diturunkan dan dijadikan sumber penghasilan di Kelurahan Serengan.
Seiring waktu, Serengan dikenal sebagai salah satu sentra shuttlecock yang cukup aktif dengan banyak pengrajin yang mewarisi keahlian secara turun-temurun. Masa kejayaan produksi terjadi saat masa pandemi COVID-19 hingga sekitar tahun 2022 karena banyak warga berada di rumah dan produksi dapat dilakukan secara intensif. Memasuki tahun 2022 hingga 2025, tren permintaan pasar mengalami penyesuaian. Meski demikian, kegiatan produksi tetap berjalan dan para pelaku usaha terus menjaga komitmen mereka terhadap para pekerja. Konsistensi ini menjadi cerminan semangat dan profesionalisme para pengrajin Serengan dalam menjaga kualitas dan keberlanjutan usaha di tengah dinamika pasar.
Sentra Shuttlecock Serengan memiliki wadah kelembagaan yakni Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Makam Bergolo Selaras. yang menghimpun sebanyak 17 pelaku usaha shuttlecock di Kelurahan Serengan. KUBE menjadi wadah interaksi dan menggali sumber daya yang ada untuk pengembangan bisnis anggota serta mengoptimalkan potensi ekonomi lokal yang telah tumbuh melalui aktivitas produksi shuttlecock. KUBE memperkuat koordinasi antara pengusaha dan pengrajin, memperluas jejaring pemasaran, serta mempermudah akses terhadap permodalan dan pendampingan usaha. Melalui KUBE, kegiatan produksi yang sebelumnya berjalan secara mandiri dapat dikelola secara kolektif dan berkelanjutan.
Visi
Mewujudkan KUBE Shuttlecock Serengan sebagai pusat usaha bersama yang mandiri dan berdaya saing dalam memperkuat ekonomi masyarakat melalui produksi shuttlecock berkualitas.
Misi
- Mengorganisasi dan memberdayakan pelaku usaha shuttlecock agar memiliki kelembagaan yang kuat, legal, dan transparan.
- Meningkatkan kualitas produk dan kapasitas produksi melalui pelatihan, standarisasi, dan kerjasama antar anggota.
- Memperluas akses pasar dan kemitraan usaha, baik di tingkat lokal maupun nasional.
Untuk mendukung kelancaran kegiatan dan pengelolaan yang profesional, KUBE “Makam Bergolo Selaras” memiliki struktur organisasi yang tersusun secara sistematis. Setiap anggota memiliki peran dan tanggung jawab yang jelas, mulai dari pembina, ketua, hingga bidang-bidang teknis seperti keuangan, pemasaran, hingga quality control.
Dengan struktur yang tertata ini, diharapkan koordinasi antar anggota dapat berjalan efektif serta mampu menunjang keberlanjutan program dan kegiatan usaha kelompok. Berikut adalah struktur organisasi KUBE “Makam Bergolo Selaras”